DATABICARA.NET, MESUJi – Desa Tirtalaga, Kecamatan Mesuji dicanangkan akan menjadi project percontohan pemberdayaan Karang Taruna tingkat Kabupaten Mesuji.
Hal itu diungkapkan oleh Ketua Karang Taruna Mesuji, Gunawan saat menyampaikan sambutannya dalam acara Pelatihan Kewirausahaan Karang Taruna Desa Tirtalaga dengan tema
“Menjadikan Pemuda Yang Tangguh dan Mandiri” yang berlangsung di Balai Desa Tirtalaga, Kamis (24/6/2021).
“Melihat potensi dan semangat dari pengurus karang taruna di desa ini, kita rencanakan akan menjadi percontohan pemberdayaan Karang Taruna tingkat Kabupaten,” sebut Gunawan ketika diwawancarai.
Gunawan mengatakan, percontohan pemberdayaan nanti diaplikasikan lewat penerapan wirausaha dan kegiatan pertanian.
“Sebagai Ketua Karang Taruna Mesuji akan mensupport dan mendampingi segala usulan program kegiatan,” tegasnya.
Sebelumnya, dalam sambutannya, Kepala Desa Tirtalaga, Sikun menyampaikan keinginannya bahwasanya Karang Taruna jangan hanya jadi nama atau pelengkap kelembagaan Desa.
“Semoga Pemuda-pemuda Desa Tirtalaga sukses juga berprestasi dalam bidang kegiatan dan usahanya,” ujar Sikun.
Di samping itu, Camat Mesuji, Taufik Widodo berharap bisa menyerap semua materi berwirausaha dari para narasumber dalam pelatihan tersebut.
“Semoga Pemuda-pemuda kita bisa berdialog dan berdiskusi dengan baik dan kritis,” ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut, dihadiri oleh Kabid Pemberdayaan Dinas Sosial Mesuji Joko Nuredi, Camat Mesuji Taufik Widodo, Ketua Karang Taruna Mesuji Gunawan, dan segenap Pengurus Karang Taruna Desa Tirtalaga. Acara ini berlangsung hikmat hingga selesai. (Eddi)