Databicara.net, Musirawas – Kendati masyarakat Kecamatan Selangit, Kabupaten Musirawas, Provinsi Sumatera Selatan. telah membayar pajak salah satunya untuk penerangan jalan umum (PJU), Namun nyatanya jalan simpang Selangit saat malam terlihat gelap gulita, Meskipun PJU-nya banyak diantaranya dalam kondisi mati atau rusak.
Warga setempat, Amir, saat ditemui mengatakan bahwa belum diketahui penyebab matinya beberapa PJU dijalan tersebut.
“Sudah 4 bulan lebih matinya,” ujar Amir dikediamannya (17/11/2021).
Menurut Amir, Matinya PJU itu dapat mengakibatkan keselamatan masyarakat atau pengguna jalan tersebut.
Ia berharap agar Pemerintah setempat dapat langsung mengambil tindakan untuk memperbaiki PJU tersebut, sebab rentan terjadi kecelakaan.
“Iya, pas lampu menyalah saja ada, apalagi mati seperti ini, ini sangat bahaya bagi pengguna jalan, apalagi dipertigaan, berharap Pemkab segera memperbaikinya,” keluhnya.
Sebelumnya, Kepala Disperkim Kabupaten Musirawas, Ardi Irawan, saat ditemui mengakui bahwa PJU yang mati dibeberapa titik tersebut akan segera adanya perbaikan.
“Terimakasih atas infonya secepatnya akan dikoordinasikan ke bidang PJU”.ungkapnya. (Tim).