Walikota Buka Turnamen Bola Voli Cup Mabes II Tingkat Lubuklinggau

LUBUKLINGGAU

Databicara.net, Lubuklinggau – Wali Kota Lubuklinggau, Provinsi Sumatera Selatan, H, SN, Prana Putra Sohe, membuka pertandingan turnamen bola voli Cup Mabes II tingkat Kota Lubuklinggau. 


Turut mendampingi Ketua DPRD Kota Lubuklinggau H Rodi Wijaya, Ketua TP PKK Hj Okta Rina Prana,Ketua pelaksana kegiatan turnamen Cup Mabes II, Kahlan Bahar, Wakil Ketua pelaksana, Marga Saputra dan ketua panitia Evi Syamsul Komar, Jum,at (26/5). 


Ketua pelaksana kegiatan turnamen Cup Mabes II, Kahlan Bahar, yang di wakili oleh wakil ketua pelaksana Marga Saputra menerangkan bahwa kegiatan turnamen Cup II Mabes ini.


Diikuti sebanyak 39 Club bola voli putra dan 16 Club kaum ibuk-ibuk milinial, sedangkan dari 29 Club putra didatangi oleh berbagai Daerah Kabupaten di wilayah Sumatera Bagian Selatan. 


“Pertama dari Provinsi Bengkulu, Kabupaten Rejang Lebong, Curup, Empat Lawang hingga Lahat dan Kabupaten Muratara maupun Kabupaten Mura”. terang Marga.


Menurut dia, Selaku pengiat turnamen bola voli di Kota Lubuklinggau sebagai penyelenggara kegiatan turnamen Cup Mabes II ini. 


“Sangat diharapkan kepada Bapak Walikota Lubuklinggau H SN Prana Putra Sohe serta Ketua DPRD, agar dapat memberikan dukungan sehingga turnamen Cup bola voli Mabes II ini tetap berjalan di Kota Lubuklinggau”. harap Marga.


Walikota Lubuklinggau H SN Prana Putra Sohe menyampaikan bahwa terlaksananya kegiatan turnamen Cup bola voli Mabes II yang diadakan di Kota Lubuklinggau, sangat mendukung serta bangga sekali.


”karena diselenggarakannya kegiatan ini merupakan sebagai salah satu wujud untuk memberikan dukungan terhadap para pecinta bola voli khusus di Kota Lubuklinggau,”ucap Wako. 


Ia juga menambahkan turnamen bola voli ini, bukan hanya pada hari ini saja akan diselenggarakan. 


Namun pada tanggal 26 Agustus 2023 tahun ini juga, kami pihak Pemerintah Kota Lubuklinggau akan mengelar kembali turnamen bola voli. 


Sedangkan Juara 1 Putra. Rp 5 juta. 2. Rp.3 juta. 3.Rp.2.juta. 4.Rp.1.juta, sementara Untuk Putri. juara.1 Rp.3 juta. 2.Rp.2 juta. 3. Rp.1 juta. 4.Rp.600,000.


”Kemudian Pemerintah Kota Lubuklinggau akan menghadirkan Bapak Mentri Olahraga Republik Indonesia (RI) secara langsung, selain itu juga akan diundang pemain tim nasional Yolanda bersama Selah Barnheta”. tutupnya. (Anas). 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *